Home / Kota Bengkulu

Kamis, 4 Juli 2024 - 20:52 WIB

Pemerintah Prov Bengkulu Pacu Penurunan Angka Kemiskinan Ekstrem

PAGUCINEWS.COM – Upaya menurunkan angka kemiskinan di Provinsi Bengkulu terus dipacu oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu bersama Pemerintah Daerah (Pemda) kabupaten/kota se-Provinsi Bengkulu serta instansi vertikal lainnya.

Baca Juga/Raperda Pertanggungjawaban APBD 2023 dan Raperda RPJPD 2025-2045 Disetujui Jadi Perda

Asisten II Setda Provinsi Bengkulu, R. A Denny, menjelaskan bahwa rapat koordinasi (rakor) lintas sektor provinsi dan kabupaten/kota bersama instansi vertikal seperti BPS Provinsi Bengkulu, PLN, Baznas, LazisNU, LazisMU, P3MD, dan Koordinator PKH diadakan untuk menyamakan persepsi dalam menanggulangi kemiskinan ekstrem.

“Ini adalah perintah negara kepada kita yang harus dilakukan. Sehingga rakor ini menghasilkan program kerja yang tepat sasaran dan bisa berhasil menurunkan angka kemiskinan,” ujar R. A Denny usai membuka Rapat Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem Provinsi Bengkulu Tahun 2024, di ballroom salah satu hotel di kawasan Penurunan Kota Bengkulu, Kamis (4/7/2024).

R. A Denny melanjutkan bahwa dalam tiga tahun terakhir, angka kemiskinan di Bengkulu telah menunjukkan penurunan yang signifikan. Data BPS Provinsi Bengkulu menunjukkan bahwa sejak tahun 2021 hingga 2023, persentase kemiskinan ekstrem di Bengkulu terus menurun. Pada tahun 2021, angka kemiskinan ekstrem sebesar 3,72 persen, menurun menjadi 3,61 persen di tahun 2022, dan terus menurun menjadi 2,08 persen di tahun 2023.

Sementara itu, angka kemiskinan tingkat Provinsi Bengkulu pada Maret 2024 mengalami penurunan sebesar 0,48 persen dibandingkan dengan Maret 2023. Saat ini, angka kemiskinan di Bengkulu berada pada 13,56 persen.

“Selama tiga tahun terakhir ini, kita sudah menunjukkan hasil. Program-program yang dibuat baik oleh provinsi maupun kabupaten/kota telah berhasil menurunkan angka kemiskinan secara signifikan. Namun, ini belum cukup karena angka kemiskinan Bengkulu masih di atas angka kemiskinan nasional,” tambahnya.

Baca Juga  Ketua Umum Muslimat NU  Khofifah Menghadiri Acara Konferwil  ke-VII di Bengkulu

Kepala Bappeda Provinsi Bengkulu, Yuliswani, menyampaikan bahwa untuk menanggulangi kemiskinan di Provinsi Bengkulu, pihaknya telah menyiapkan beberapa strategi yang akan dibahas dalam rakor tersebut. Strategi tersebut mencakup mengurangi pengeluaran masyarakat miskin, meningkatkan pendapatan masyarakat miskin, dan mengurangi kantong-kantong kemiskinan.

“Jadi, kita harus menyampaikan data dan target yang sama, sehingga sasarannya tepat. Dengan begitu, upaya penurunan angka kemiskinan dapat tercapai,” jelasnya.(MC /Pemprov Bengkulu)

Redaksi – Suliswan

Spread the love

Share :

Baca Juga

Kota Bengkulu

PGRI Provinsi Bengkulu Menggelar Proses Belajar Bahasa Jerman

Kota Bengkulu

Tantawi Dali Reses Masa Sidang I, 2021 di  5 Titik, Tanpung Aspirasi Masyarakat

Advertorial

Anggota DPRD Dukung Gubernur Datangkan Calon Investor Meninjau Mess Pemda

Hukum & Peristiwa

Polda Bengkulu, Bekuk 7 Orang Diduga Pemalsuan Dokumen Salah Satu Bank

Kota Bengkulu

Balon Agusrin-Imron Daftar ke-KPUD Provinsi Bengkulu Hari Trakhir

Kota Bengkulu

Rapat Paripurna DPRD Provinsi Bengkulu Sepakat Revisi Tiga Raperda

Kota Bengkulu

Menyikapi Virus Deases Covid-19 PWI Bengkulu, Gubernur Rapid Tes Terhadap Wartawan

Kota Bengkulu

Program Prioritas Guberur ke Petani, Kembali di Jalankan Setelah Pandemi