PAGUCINEWS.COM = Lakalantas terjadi Minggu sekira pukul 16.30 WIB, toyota Calya Nopol BD 1136 CS dengan honda beat warna hitam Nopol BD 6319 WI.Minggu (16/4/2023).
Baca Juga / Pemkab BU, Salurkan Bantuan Disabilitas dan Honor Pemuka Agama
Muhaimin (50) warga Way Hawang yang mengendarai Sepeda motor bersama istri dan cucunya mengalami luka berat di bagian kepala dan meninggal dunia sebelum sempat dirawat di Puskesmas Linau kaur.
“Iya korban meninggal dunia sebelum sempat dirawat, sedangkan istri korban mengalami luka ringan, dan cucunya masih dirawat secara intensif,” Ungkap Arif Kepala Puskesmas Linau.
Kejadian tersebut berawal ketiganya dalam perjalanan ke tempat kerja di Desa Linau, tiba di lokasi kecelakaan bertempat di kawasan perigi Desa Linau, Kecamatan Maje sepeda motor yang dikendarai muhaimin bersenggolan dengan mobil.
Kapolres Kaur, AKBP Eko Budiman, S. IK, M. IK, M. Si melalui Kapolsek Maje, Iptu Ferdiansyah, SH membenarkan adanya kecelakaan maut tersebut.
“Iya, kecelakaan antara mobil vs sepeda motor. Korban meninggal dunia satu orang. Kasus ini sudah ditangani Unit Laka Satlantas Polres Kaur,” ujar Kapolsek.(Asrin)
Redaksi : Suliswan