Pagucinews.com – Pemerintah Daerah Bengkulu Utara dalam hal ini Bupati Ir.H Mian pimpin Sosialisasi prioritas penggunaan Dana Desa.
Mensosialisasikan prioritas penggunaan Dana Desa wilayah Kecamatan Air Padang, Padang Jaya dan Giri Mulya tahun 2021, di Aula ADC Padang Jaya, Kamis (14/01/2021).
Bupati Ir.H.Mian menyampaikan sosialisasi ini adalah untuk memberikan wawasan terhadap Kepala Desa dan BPD tentang prioritas pengunaan Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) tahun anggaran 2021.
Namun tak kala pentingnya untuk meningkatkan sinergitas antar Stakeholder yang berhubungan dengan penggunaan dan pengelolaan dana desa, karena kondisi pandemi virus covid-19 masih mewabah,”kata Bupati.
“Iya APBD dan APBN kita di tahun 2021 sedikit mengalami penurunan signifikan karena dampak pandemi virus covid19 berkepanjangan.
APBD Bengkulu Utara tahun 2021 untuk insfratruktur untuk modal dasar hanya 67 Miliar, jadi kita mendahulukan hal yang lebih penting,”kata Bupati
Hadir Sosialisasi Unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (UFKPD) Kabupaten Bengkulu Utara dan Kepala Organisasi Pimpinan Daerah (OPD) terkait.(*)
Redaksi : Pagucinews