Home / Advertorial / Olahraga

Kamis, 18 Desember 2025 - 14:27 WIB

Bupati Bengkulu Utara Beri Reward  Atlet Berprestasi pada Pembukaan Adhyaksa Cup

Kejuaraan Pencak Silat Adhyaksa Cup, Kamis (18/12/2025)
250 peserta dari berbagai perguruan silat

Kejuaraan Pencak Silat Adhyaksa Cup, Kamis (18/12/2025) 250 peserta dari berbagai perguruan silat

PAGUCINEWS.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Utara memberikan apresiasi langsung kepada atlet berprestasi dalam bentuk reward. Pemberian penghargaan ini dilakukan oleh Bupati Bengkulu Utara secara simbolis pada acara pembukaan Kejuaraan Pencak Silat Adhyaksa Cup 2025.

Baca Juga /Terekaman CCTV Pelaku Curanmor Dibekuk Unit Reskrim Putri Hijau

Kegiatan yang dimonitori oleh Kejaksaan Negeri Bengkalu Utara ini diikuti oleh 250 peserta dari berbagai perguruan silat. Acara ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga momentum pengakuan atas kerja keras atlet yang telah mengharumkan nama daerah. Kamis (18/12/2025), di Gedung Serba Guna Sahri Romli, Kecamatan Arga Makmur.

Baca Juga /Menjelang Tahun Baru 2026 Bupati BU, Sidak ke Pasar Purwodadi dan Gudang Bulog

Dalam sambutannya, Bupati Bengkulu Utara menyampaikan apresiasi tinggi pada dunia olahraga, khususnya pencak silat. “Hari ini kita membuka kejuaraan Pencak Silat yang dimonitori oleh Kejaksaan Negeri Bengkulu Utara.

Harapannya, melalui cabang olahraga pencak silat ini nantinya melahirkan bibit-bibit atlet berprestasi yang akan membawa nama baik daerah di kancah Nasional bahkan Internasional,” ujar Bupati.

Baca Juga /Pelaksana Duta Pancasila Paskibraka Tingkat Bengkulu Utara, Dilantik Wabup

Ia menegaskan bahwa pemberian reward kepada atlet berprestasi merupakan bentuk komitmen pemerintah daerah dalam mendukung dan memotivasi para atlet untuk terus berlatih dan berkompetisi. Dukungan ini diharapkan dapat mencetak lebih banyak atlet berprestasi di masa depan.

Pembukaan kejuaraan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat teras daerah, antara lain Kapolres Bengkulu Utara, Kasi Intel Kejari Bengkulu Utara, jajaran perwakilan Forkopimda dan OPD, serta Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora). Kehadiran mereka menandakan dukungan penuh seluruh elemen pemerintah dan aparat terhadap pengembangan olahraga di Bengkulu Utara.

Baca Juga  Jalan Nasional di Provinsi Bengkulu Jauh Tertinggal Dari Provinsi Lain

Kejuaraan Adhyaksa Cup ini diharapkan menjadi wadah yang positif bagi generasi muda untuk mengembangkan bakat, sekaligus menjaga semangat sportivitas dan persaudaraan. Dengan antusiasme peserta dan dukungan dari berbagai pihak, gelaran ini diyakini akan berjalan sukses dan mencapai tujuannya dalam mencetak atlet-atlet baru yang mampu bersaing di tingkat yang lebih tinggi.(**)

Redaksi- Suliswan

Spread the love

Share :

Baca Juga

Advertorial

Reses Wujud Komitmen Menyerap Aspirasi Masyarakat

Nasional

Stadion Kanjuruhan, Laga Antara Arema FC vs Persebaya

Advertorial

Ketua DPRD Bengkulu Utara Bersama Bupati Kunjungan Kerja di Kecamatan Enggano

Nasional

Jelang Indonesia Vs Argentina, Lionel Messi CS Diajak Plesiran ke Labuan Bajo

Advertorial

Tantawi Dali: Dukung Pemerintah Jalan Alternatif di Usulkan Jalan Nasional

Bengkulu Utara

Viral..Kepengurusan KONI Bengkulu Utara Tanpa Musorkab

Advertorial

Bappelitbangda BU, Gelar Rapat Verifikasi Penilaian Pembangunan Tahap III

Kaur

Final Turnamen Bola Voli HUT ke-18 Kecamatan Muara Sahung Disaksikan Bupati Kaur