PAGUCINEWS.COM – Ketua Tim Penggerak PKK sekaligus Bunda PAUD Kabupaten Bengkulu Utara, Ny. Meita Arie Septia Adinata, menghadiri sekaligus membuka secara resmi kegiatan Lomba Mewarnai.
Baca Juga /Bupati Bengkulu Utara Bersama Ratusan Rider Ikuti Private Trail Adventure Wisata
Lomba Mewarnai dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun PGRI dan Hari Guru Nasional ke-80 yang diselenggarakan oleh IGTKI-PGRI Di TK Model Argamakmur, Kamis 6 November 2025.
Baca Juga /Bupati Bengkulu Utara Kunjungi Kemensos RI, Usulkan Pembangunan Sekolah Rakyat
Kegiatan ini dengan mengusung tema “Anak Hebat, Indonesia Kuat”, kegiatan ini diikuti oleh puluhan anak-anak PAUD dan TK se-Kecamatan Kota Argamakmur yang antusias menunjukkan kreativitas dan imajinasi mereka melalui warna.
Baca Juga /Bupati Gusril dan Bupati Arie Jelajah Wisata Alam Sease Sehijean
Ny. Meita Arie Septia Adinata, sebagai bunda PAUD dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan mendukung penuh terhadap kegiatan yang melibatkan anak usia dini dalam ajang kreatif seperti ini.
“Ia melalui lomba mewarnai, anak-anak dapat mengekspresikan diri, melatih konsentrasi, serta menumbuhkan semangat percaya diri sejak dini. Anak-anak hebat hari ini adalah generasi kuat Indonesia di masa depan,” ujar Bunda PAUD.(**)
Redaksi -Suliswan
















































